
Bola.net - - Sebuah pernyataan mengejutkan baru saja dilontarkan oleh kapten Bayern Munchen, Philipp Lahm. Kepada media Jerman, Bild, Lahm mengatakan mungkin akan pensiun di akhir musim 2016/17 ini.
Mengejutkan karena Lahm masih berusia 33 tahun. Usia yang masih cukup produktif. Apalagi penampilannya juga masih belum mengalami penurunan. Namun, ia merasa memang sudah waktunya untuk memutuskan pensiun.
"Tentu saja, pensiun di akhir musim ini dapat menjadi sebuah pertimbangan. Saya tidak bisa mengesampingkan hal tersebut. Saya bahkan sudah mengatakan ini sembilan bulan silam, bahwa saya akan pensiun pada tahun 2017," kata Lahm.
Hanya saja, keputusan ini masih belum final. Lahm terikat kontrak dengan Bayern hingga tahun 2018. Menurutnya, satu faktor yang akan menentukan apakah ia pensiun atau tidak adalah kondisi dan respon dari tubuhnya.
"Ini bukan tentang berapa banyak gelar yang saya menangkan tahun ini. Tapi apa yang akan dirasakan oleh tubuh saya, kemudian baru saya akan memutuskan masa depan saya."
Lahm sendiri sudah memutuskan untuk pensiun dari karir internasional bersama timnas Jerman. Laga pamungkasnya bersama Jerman adalah saat mengalahkan Argentina di final Piala Dunia 2014.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 November 2016 10:30
-
Editorial 8 November 2016 10:19
-
Liga Inggris 8 November 2016 10:10
-
Liga Spanyol 8 November 2016 02:45
-
Liga Eropa Lain 7 November 2016 17:35
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 21 Maret 2025 14:45
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...