Perpanjangan Kontrak, Bayern dan Robben Sama-sama Optimis

Perpanjangan Kontrak, Bayern dan Robben Sama-sama Optimis
Robben bakal lebih lama di Bayern Munich (c) AFP
Bola.net - Winger Belanda Arjen Robben (30) sedang melakukan pembicaraan perpanjangan kontrak bersama Bayern Munich.

Robben yang membela Bayern sejak 2009 menyisakan kontrak sampai 2015 saja dan niat untuk memperpanjang kerja sama tersebut diusung kedua belah pihak.

Robben sendiri merupakan salah satu figur penting saat Bayern meraih treble di musim 2012-13.

Bahkan manajer Bayern Pep Guardiola masih mempertimbangkan mantan winger Chelsea tersebut sebagai pemain kunci untuk rencana jangka panjangnya.

Sampai saat ini memang belum ada kesepakatan yang ditandatangani, tapi direktur Bayern Matthias Sammer mengklaim pembicaraan kedua pihak berjalan positif.

"Pembicaraan terkait kesepakatan baru bagi Arjen Robben sedang berlangsung," katanya pada Kicker-Sportzmagazin.

"Kami membuat kemajuan dalam hal ini di mana kedua pihak memang berniat menyetujui kontrak baru." ujar Sammer lagi. (sky/dct)