Neymar Bersaing Dengan Mbappe dan De Bruyne Untuk Jadi Suksesor Messi-Ronaldo

Neymar Bersaing Dengan Mbappe dan De Bruyne Untuk Jadi Suksesor Messi-Ronaldo
Neymar (c) AFP

Bola.net - - Selama satu dekade terakhir persaingan pesepak bola terbaik di dunia selalu didominasi oleh Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Keduanya sama-sama mengoleksi lima trofi Ballon d'Or dan terus dianggap sebagai dua pesepak bola terbaik.

Namun, mengingat usia kedua pemain itu yang mulai mendekati masa pensiun, muncul pertanyaan soal siapakah pemain berikutnya yang layak dianggap sebagai pemain terbaik?

Adapun saat ini nama-nama seperti Neymar dan Antoine Griezmann terus dipertimbangkan. Kylian Mbappe pun dipercaya akan meraih Ballon d'Or pada waktunya nanti, mengingat dia masih berusia 19 tahun.

1 dari 3 halaman

Harus Berubah

Harus Berubah

Neymar menangis usai laga vs Kosta Rika. (c) AP
Menurut mantan pelatih timnas Spanyol, Javier Clemente, Neymar sama sekali tak berpeluang meraih Ballon d'Or. Dia percaya Neymar belum layak menjadi penerus Messi atau Ronaldo mengingat tingkah laku Neymar saat bermain di lapangan.

"Siapa yang bisa menjadi suksesor Messi dan Cristiano Ronaldo? Mereka adalah dua pemain yang tak terkalahkan. Neymar bisa menggantikan mereka dalam hal popularitas, tetapi dia akan kesulitan mencapai lapangan sepak bola milik Messi dan Cristiano Ronaldo," kata Clemente dikutip dari tribalfootball.

"Dia harus berubah. Dia tidak punya sikap yang baik. Mbappe atau De Bruyne juga bisa menggantikan Messi dan Ronaldo di masa depan."

"Di setiap era, selalu ada dua pemain yang menandai dunia sepak bola," tutupnya.
2 dari 3 halaman

Peluang Neymar

Peluang Neymar

Neymar. (c) AFP
Neymar sebenarnya dianggap sebagai pemain terdepan penerus Messi dan Ronaldo. Namun penampilannya di Piala Dunia telah menghapus anggapan itu. Neymar telah mencoreng reputasinya sendiri.

Karenanya dia harus segera memperbaiki sikapnya dan yang terpenting berusaha membantu PSG meraih trofi mayor. Peluang Neymar pun dianggap lebih maksimal jika dia memutuskan hengkang ke klub lain, misalnya Real Madrid. [initial]