Muller: Untuk Apa Saya Gabung Madrid?

Muller: Untuk Apa Saya Gabung Madrid?
Muller tak ingin tinggalkan Munich. (c) AFP
Bola.net - Thomas Muller baru-baru ini menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak memiliki ketertarikan untuk bergabung dengan Real Madrid, meski belakangan ini banyak laporan yang menyebut dirinya tengah diincar oleh raksasa La Liga tersebut.

Si Putih diklaim oleh banyak media Spanyol berencana untuk mengangkut Muller dari Allianz Arena di akhir musim ini. Meski sang pemain mengaku dirinya tersanjung akan ketertarikan tersebut, ia sama sekali tidak ada keinginan untuk pergi meninggalkan Jerman.

"Real Madrid? Ada banyak spekulasi mengenai masa depan saya di beberapa minggu terakhir, bulan, dan bahkan tahun. Kita bisa lihat bahwa semua itu sejauh ini hanya sebatas rumor," tuturnya pada AZ.

"Tidak buruk jika anda diminati oleh satu pihak dari luar negeri. Namun saat ini saya sama sekali tidak memiliki alasan untuk meninggalkan Bayern Munich dan pindah ke klub lainnya," pungkas Muller.

Muller sejauh ini sudah bermain sebanyak 16 kali di Bundesliga dan mencetak tujuh gol untuk Die Roten. [initial]

 (az/rer)