Muller: Ancelotti Tak Mesti Bawa Munchen Sukses di Liga Champions

Muller: Ancelotti Tak Mesti Bawa Munchen Sukses di Liga Champions
Carlo Ancelotti. (c) AFP
- Pemain Bayern Munich Thomas Muller menyatakan bahwa kiprah musim pertama Carlo Ancelotti tak harus menjuarai Liga Champions.


Pelatih asal Italia tersebut akan memulai kariernya di Allianz Arena menggantikan Josep Guardiola yang dalam tiga musim terakhir selalu menjuarai Bundesliga. Namun pelatih asal Spanyol tersebut tak pernah juara di kompetisi Eropa.


Kehadiran Ancelotti yang sudah pengalaman di kancah Eropa bersama klub-klub sebelumnya termasuk dengan AC Milan, diharapkan mampu membawa Der Roten menjadi juara Liga Champions musim ini.


Tapi Muller menyarankan agar kesuksesan Ancelotti tidak dipandang dari satu sisi. Sebab semua hal terkadang tak bisa diprediksi.  


"Target kami sama setiap tahun. Kami ingin menjuarai semuanya yang harus dimenangkan, dan tak perlu terbebani bahwa semuanya tak akan berarti apa-apa tanpa gelar treble," ujar Muller.


"Ini hal kecil tapi jelas beda. Targetnya besar dan harus dinilai tapi semua hal tak bisa diprediksi. Meskipun Anda bermain bagus, Anda tetap bisa kalah dan sebaliknya," lanjutnya. [initial]

 (goal/shd)