Milan Resmi Lepas Constant ke Turki

Milan Resmi Lepas Constant ke Turki
Kevin Constant. (c) tzp
Bola.net - Kevin Constant akan memulai petualangan baru bersama klub baru pada musim depan setelah AC Milan sepakat melepasnya ke klub Turki Trabzonspor.

Klub yang diasuh oleh pelatih Vahid Halilhodzic ini sudah mengumumkan keberhasilan mendapatkan Constant melalui situs resmi mereka. Pemain berusia 27 tahun tersebut sudah sepakat meneken kontrak berdurasi empat tahun.

"Klub sudah melakukan proses transfer Kevin Constant dari AC Milan dengan durasi kontrak empat tahun," sesuai dengan pernyataan di situs resmi klub.


Constant sendiri sebelumnya sempat memperkuat Rossoneri selama dua musim. Pada musim lalu ia diturunkan 26 kali dari semua ajang kompetisi yang diikuti oleh Milan.[initial]

 (tzp/ada)