Merantau ke Jerman, Immobile Tak Rindukan Italia

Merantau ke Jerman, Immobile Tak Rindukan Italia
Ciro Immobile. (c) AFP
Bola.net - Bomber Borussia Ciro Immobile mengungkapkan bahwa dirinya saat ini tidak merindukan kampung halamannya Italia meski baru beberapa bulan merantau ke Jerman.

Immobile memutuskan berpetualang ke Bundesliga setelah ditransfer dari Torino pada musim panas ini. Ia mengaku sampai sejauh ini merasa sangat bahagia dengan kehidupannya di klub barunya tersebut.

"Bahkan bila saya sudah dijuluki 'Immobilen' saya akan tetap meninggalkan Italia juga. Saya cukup senang dengan beberapa bulan pertama ini, meskipun saya tahu saya bisa memberi lebih banyak lagi," ucapnya kepada Corriere dello Sport.

"Apa yang saya rindukan tentang Italia? Untuk saat ini, tidak ada."

Immobile baru mencetak tiga gol dari sembilan laga di semua ajang kompetisi yang diikuti Dortmund musim ini.[initial]

 (foti/ada)