Menez Sindir Banyak 'Cinta Palsu' di PSG

Menez Sindir Banyak 'Cinta Palsu' di PSG
Jeremy Menez (c) AC Milan
Bola.net - Gelandang AC Milan, Jeremy Menez melontarkan kritikan pedas kepada mantan rekan-rekannya di PSG. Tanpa menyebut nama secara spesifik, pemain 27 tahun ini mengatakan bahwa banyak pemain Les Parisien yang menunjukkan kecintaan palsu kepada klub dan juga kota Paris.

"Saya adalah orang Prancis dan juga seorang Parisien. Saya tak punya Twitter, atau Instagram yang bisa digunakan untuk mengirim foto-foto cantik. Saya tak pernah mengatakan 'Hidup Paris!' hanya untuk membuat diri saya disukai. Saya bukan orang seperti itu," ungkap Menez seperti dilansir Bein Sports.

"Namun hal tersebut bukan berarti saya tak mencintai klub, malah sebaliknya. Sederhananya, saya tak mau menjadi 'palsu'! Ada banyak pemain di sana (PSG)  yang mempublikasikan 'cinta' mereka hanya untuk mendapatkan respek."

Menez sendiri kehilangan tempat di skuat pelatih Laurent Blanc musim lalu dan akhirnya dilepas ke Milan musim ini. Ia hijrah dengan free transfer ke San Siro.   (bs/mri)