Mendekat ke Arsenal, Aubameyang Tak Masuk Skuat Dortmund

Mendekat ke Arsenal, Aubameyang Tak Masuk Skuat Dortmund
Pierre-Emerick Aubameyang (c) AFP

Bola.net - - Raksasa Bundesliga, Borussia Dortmund memutuskan untuk tidak membawa bomber Pierre-Emerick Aubameyang dalam lawatan ke markas Hertha Berlin untuk Bundesliga spieltag 19, Sabtu (20/1) dini hari besok.

Aubameyang belakangan santer dikabarkan semakin dekat untuk bergabung dengan klub papan atas Premier League, Arsenal. Bomber internasional Gabon itu digadang-gadang sebagai pengganti Alexis Sanchez yang semakin dekat hengkang ke Manchester United.

Direktur Olahraga Dortmund, Michael Zorc sebelumnya mengecam manajer Arsenal, Arsene Wenger yang berbicara tentang pemain klub lain, dalam hal ini Aubameyang.

"Aubameyang berlatih di Dortmund. Kami memiliki anggapan bahwa Aubameyang sibuk dengan hal lain dan tidak 100 persen fokus secara mental. Ini adalah situasi yang sulit," ujar Zorc seperti dikutip Sky Sports.

Pekan lalu Aubameyang juga tak masuk skuat Dortmund untuk laga melawan Wolfsburg. Kala itu alasan pencoretan pemain 28 tahun tersebut karena tak hadir dalam pertemuan tim.

Meski banyak bermasalah, akan tetapi Aubameyang sejauh ini masih tetap menjadi top skorer Dortmund di Bundesliga musim ini dengan koleksi 13 gol dari 15 laga.