Melo Setujui Tawaran Galatasaray

Melo Setujui Tawaran Galatasaray
Galatasaray akan segera permanenkan Melo. (c) AFP
Bola.net - Felipe Melo membenarkan bahwa dirinya telah setuju untuk bergabung dengan klub yang dibelanya saat ini, Galatasaray.

Sebelum Galatasaray, hak kepemilikan pemain Brasil ini berada di tangan Juventus. Klub asal Italia ini memutuskan untuk meminjamkan Melo setelah mereka menilai bahwa permainan dirinya dirasa mengecewakan.

Bersama tim Turki tersebut, Melo bermain cukup menawan. Ia pun juga menjadi salah satu pemain kunci bagi klub yang bermarkas di Turk Telekom Arena itu.

Berkat aksi impresifnya itu, Jawara liga Turki itu tentu saja ingin mematenkan hak kepemilikan Melo. Akan tetapi, mereka tidak setuju dengan harga yang diberikan oleh pihak Juventus.

Meski begitu, pembicaraan tersebut tetap saja berlangsung. Pihak Galatasaray langsung menemui Melo dan membicarakan masalah transfer dirinya. Beruntung bagi klub, pemain 29 tahun ini menyetujui tawaran tersebut.

"Saya telah sepakat dengan tawaran Galatasaray dan saya ingin memulai persiapan untuk pertandingan melawan Fenerbache (pada 12 Agustus)," terang Melo.

Mantan pemain Fiorentina ini sangat berharap kedua klub juga akan segera mendapatkan kesepakatan. (gl/bgn)