Mbappe Masih Gelap Soal Masa Depannya

Mbappe Masih Gelap Soal Masa Depannya
Kylian Mbappe (c) AFP

Bola.net - - Kylian Mbappe belum lama ini meragukan masa depannya di AS Monaco, dengan mengatakan ia tidak tahu apa yang bakal menantinya.

Mbappe menunjukkan performa apik di Monaco musim ini dan ia sudah menjadi salah satu striker muda tertajam di Eropa. Ia juga menjadi pemain pertama yang mampu terus mencetak gol di empat laga perdana di fase knock-out Liga Champions.

Sosok berusia 18 tahun memainkan peran penting dalam sukses Monaco memenangkan Ligue 1 untuk kali pertama sejak 2000, dan sekaligus mematahkan dominasi PSG.

Talentanya yang luar biasa lantas membuat tim seperti Manchester United, Arsenal, dan Chelsea tertarik.

Kylian Mbappe.Kylian Mbappe.

Namun ketika ditanya Telefoot soal masa depannya, sang pemain mengatakan: "Masa depan saya? Saya tidak tahu untuk saat ini."

"Wakil presiden sudah sepakat bahwa kami akan fokus ke gelar juara dan tidak memikirkan yang lain, karena itu juga merupakan ambisi saya di klub."

"Saya tidak memikirkan semua rumor dan pertanyaan seputar masa depan saya dan saya akan memikirkan semuanya usai membela timnas Prancis nanti."