Man of the Match Reims vs PSG: Kylian Mbappe

Man of the Match Reims vs PSG: Kylian Mbappe
Striker PSG, Kylian Mbappe merayakan gol ke gawang Reims, Senin (30/8/2021) (c) PSG

Bola.net - Kylian Mbappe terpilih menjadi pemain terbaik dari laga LIgue 1 2021/22 pekan keempat yang mempertemukan Reims versus PSG, Senin (30/8/2021) dini hari WIB.

PSG memenangi laga ini dengan skor 2-0. Mbappe yang tengah digosipkan hengkang ke Real Madrid justru menjadi pahlawan kemenangan PSG dengan memborong dua gol.

Sementara itu, bintang anyar PSG, Lionel Messi akhirnya melakoni debutnya ketika masuk sebagai pemain pengganti pada pertengahan babak kedua.

1 dari 1 halaman

Performa Impresif Mbappe

Mbappe tampil apik pada laga ini, tak cuma berkat dua gol yang ia ciptakan. Mbappe tercatat melepas lima tembakan, dua di antaranya tepat sasaran.

Selain itu, Mbappe juga dua kali melakukan dribble sukses, serta dua kali memenangi duel udara.

Sumber: LFP