Man of the Match PSG vs Lorient: Kylian Mbappe

Man of the Match PSG vs Lorient: Kylian Mbappe
Selebrasi Kylian Mbappe usai mencetak gol dalam laga PSG vs Lorient, Senin (4/4/2022) (c) AP Photo

Bola.net - Kylian Mbappe layak dinobatkan sebagai pemain terbaik dari laga Ligue 1 2021/22 yang mempertemukan PSG vs Lorient, Senin (4/4/2022) dini hari WIB.

PSG memenangi laga ini dengan skor telak 5-1. Tiga bintang lini depan PSG menjadi bintang kemenangan pada laga ini. Kylian Mbappe dan Neymar memborong dua gol, sedangkan satu gol lainnya dicetak Lionel Messi.

Berkat hasil ini, PSG semakin mengokohkan posisi mereka di puncak klasemen dengan poin 68. Sementara itu, Lorient terpuruk di peringkat 16 dengan poin 28.

1 dari 2 halaman

Kesempurnaan Kylian Mbappe

Mbappe bisa dibilang tampil sempurna pada laga ini. Selain mencetak dua gol, pemain 23 tahun itu juga menjadi kreator tiga gol lainnya.

Mbappe tercatat melepas lima tembakan, tujuh kali melakukan dribble sukses, empat kali memberikan operan kunci, dan menciptakan dua peluang emas.

WhoScored memberi rating sempurna 10 bagi performa luar biasa Mbappe pada laga kontra Lorient ini.