'Lille Bukan Tandingan PSG'

'Lille Bukan Tandingan PSG'
Para pemain Lille merayakan kemenangan atas Valenciennes di pekan 15 (c) AFP
Bola.net - Lille saat ini hanya terpaut empat poin (37-33) dari pemimpin klasemen sementara Ligue 1 2013/14 PSG. Namun, pelatih Marseille Elie Baup yakin Lille takkan bisa mengambil alih posisi puncak dari tangan Les Parisiens.

Menurut Elie Baup, Lille, calon lawan timnya di laga mendatang, bukanlah tandingan PSG dan target paling masuk akal bagi mereka adalah peringkat dua.

"PSG memimpin klasemen sementara dan akan menjadi juara sebelum musim berakhir. Itu pendapat saya," kata Baup seperti dilansir Soccerway.

"Selain PSG, ada empat atau lima tim yang akan berebut posisi dua dan tiga. Salah satunya Lille. Itu pasti," tegasnya.

Marseille besutan Baup saat ini menempati tangga keempat dengan 27 poin hingga pertandingan ke-15. Rabu (04/12) dini hari WIB nanti, Marseille akan bertandang ke markas Lille. [initial]

 (sw/gia)