Leonardo: PSG Masih Butuh Ancelotti

Leonardo: PSG Masih Butuh Ancelotti
Leonardo (c) AFP
Bola.net - Direktur sepakbola PSG Leonardo mengaku klubnya masih membutuhkan tangan dingin Carlo Ancelotti sebagai manajer musim depan.

Di sisi lain, pria asal Brasil itu juga menyatakan posisi Carletto di klub Ibukota Prancis musim depan masih menjadi tanya.

"Kami selalu percaya bisa mempertahankan Ancelotti. Kami membutuhkan dirinya. Akan lebih baik bagi klub jika dia memutuskan bertahan." ujar Leonardo.

"Dia harus memberi tahu kami apa yang sedang terjadi. Ia masih memiliki kontrak dengan kami. Yang terpenting adalah melakukan pembicaraan dan tahu apa yang sedang ia pikirkan. Sejujurnya, saya tak tahu. Kami akan bicara dengannya," lanjutnya.

Ancelotti memang diisukan akan segera menukangi Real Madrid menggantikan Jose Mourinho yang kemungkinan besar hengkang dari Santiago Bernabeu. (as/pra)