Klopp Andalkan Spirit Robin Hood Untuk Kalahkan Bayern

Klopp Andalkan Spirit Robin Hood Untuk Kalahkan Bayern
Jurgen Klopp. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Borussia Dortmund, Jurgen Klopp menghadapi tugas berat musim depan untuk menghadang keperkasaan dari Bayern Munich.

Meskipun saat ini di atas kertas menjadi tim terkuat kedua di Jerman setelah Die Roten, namun Dortmund secara materi masih kalah kelas dari sang juara bertahan. Ditambah lagi fakta bahwa salah satu pemain terpenting mereka musim lalu, Mario Gotze, telah resmi memperkuat Bayern di kompetisi musim depan.

Menghadapi hal tersebut, pelatih 46 tahun tetap optimis. Klopp menyatakan akan menerapkan prinsip 'Robin Hood' untuk dapat mengalahkan Bayern.

"Jika diibaratkan kekuatan kedua tim, Dortmund hanya bersenjatakan panah sedangkan Bayern memiliki bazooka. Kemungkinan Bayern untuk bisa menghancurkan kami lebih besar. Namun apabila Dortmund bisa membidik dengan tepat sasaran, maka kami bisa mengalahkan mereka," ungkap Klopp kepada Welt am Sonntag. "Seperti itulah cara Robin Hood meraih kemenangan."

Die Borussien telah mempersiapkan diri menyongsong musim depan dengan melakukan sejumlah pembelian yang cukup efektif di sektor yang memerlukan pembenahan. Sejauh ini mereka telah mendatangkan striker Pierre-Emerick Aubameyang dan juga defender Sokratis Papastathopoulos. [initial]

 (was/bdl/mri)