Kiev Akan Perpanjang Kontrak Sheva

Kiev Akan Perpanjang Kontrak Sheva
Sheva merayakan golnya © AFP
Bola.net - Dynamo Kiev berkeinginan untuk memperpanjang kontrak mesin gol mereka, Andriy Shevchenko.

Kontrak mantan striker AC Milan dan Chelsea dengan Dynamo sendiri akan berakhir bulan ini.

"Semua orang menginginkan Andriy dan kami juga tentunya.Dalam situasi seperti ini Andriy akan membuat keputusannya sendiri. Semua bergantung padanya," kata pelatih Dynamo, Yuri Semin.

Permainan striker 35 tahun itu sangat impresif kala bermain di Euro 2012. Dua golnya berhasil bersarang ke gawang Swedia dan berhasil membawa kemenangan untuk Ukraina di Grup D.  (fft/ctr)