Ketika Ancelotti Kesal Pada Bayern Munchen

Ketika Ancelotti Kesal Pada Bayern Munchen
Carlo Ancelotti (c) web.de

Bola.net - - Pelatih Bayern Munchen, Carlo Ancelotti tak bisa menyembunyikan kekecewaannya usai bermain imbang melawan Wolfsburg pada lanjutan Bundesliga.

Pada pertandingan di Allianz Arena tersebut, Bayern Munchen tampak akan menang setelah unggul dua gol di babak pertama lewat aksi Robert Lewandowski dan Arjen Robben. Namun di babak kedua Wolfsburg mampu membalas dan menyamakan skor lewat gol Maximilian Arnold dan Daniel Didavi.

Dengan kegagalan meraih kemenangan tersebut, Munchen melepas kesempatan untuk memuncaki klasemen Bundesliga. Saat ini, Die Roten ada di posisi kedua dengan 13 poin dari enam laga. Bahkan mereka berpotensi tertinggal tiga poin anda Dortmund mampu mengalahkan Borussia Moenchengladbach akhir pekan ini.

"Kami tak bermain seperti yang kami rencanakan. Kami terlalu lambat, tanpa intensitas dan tak cukup kompak," ujarnya usai pertandingan.

"Kami tak mengontrol permainan seperti yang biasa kami lakukan, itulah mengapa kami bermain imbang," tandasnya.