Kelakar Blanc Tanggapi Gosip Conte Latih PSG

Kelakar Blanc Tanggapi Gosip Conte Latih PSG
Laurent Blanc (c) AFP
Bola.net - Laurent Blanc barangkali menjadi orang yang paling terkejut dengan munculnya rumor Antonio Conte akan menggantikan dirinya sebagai manajer klub kaya raya Ligue 1, PSG.

Namun, alih-alih menyikapi serius gosip tersebut, Blanc juga menanggapinya dengan bercanda. Ia mengeluarkan sebuah kelakar terkait isu pemecatan dirinya.

"Dalam pekerjaan ini mustahil untuk bisa benar-benar merasa pasti mengenai segala sesuatunya," ucap Blanc seperti dikutip Football Italia.

"Anda tak punya waktu untuk mengemas koper. Untuk jaga-jaga, saya selalu membiarkan milik saya berada di garasi!" selorohnya.

Sesaat setelah mengundurkan diri dari kursi allenatore Juventus, masa depan Conte memang jadi perbincangan hangat di Eropa. Selain diisukan bakal menangani PSG, Conte juga disebut menjadi kandidat terkuat untuk mengisi pos pelatih Timnas Italia. [initial]

 (foti/pra)