Jackson Martinez Impikan Bermain di Liga Inggris

Jackson Martinez Impikan Bermain di Liga Inggris
Jackson Martinez (c) AFP
Bola.net - Penyerang Porto Jackson Martinez mengatakan bahwa ia berambisi untuk bisa bermain di Premier League bersama Chelsea dan Arsenal. Bursa transfer Januari yang sedang dibuka maka suatu kesempatan bagi Martinez untuk hengkang dari Porto.

"Di mana selanjutnya saya akan bermain? Ketika saya kecil, saya memilih Chelsea dan Arsenal," ujar Martinez.

"Saya pikir kompetisi yang terbaik ialah La Liga, Premier League, dan Bundesliga, yang mana telah berkembang dari tahun ke tahun," imbuhnya.

"Tetapi saya juga menyukai Serie A Italia dan saya mempunyai banyak teman di sana," tutup Martinez.

Sejak pindah dari Chiapas menuju Porto pada tahun 2012. Jackson Martinez telah mencetak 38 gol dari 44 pertandingan bersama Porto. [initial]


 (sky/han)