Inter Tak Akan Bisa Beli Verratti Karena Sang Gelandang Tak Punya Harga Jual

Inter Tak Akan Bisa Beli Verratti Karena Sang Gelandang Tak Punya Harga Jual
Marco Verratti (c) AFP

Bola.net - - Inter Milan dipastikan tak akan bisa menggaet Marco Verratti dari saat ini karena playmaker tersebut tak memiliki harga jual.

Hal tersebut diungkapkan oleh agen dari Verratti, Donato Di Campli. Dikatakannya, jika pun kliennya tak berniat dilepas oleh PSG.

Bahkan, jika memang Inter atau klub lain bersikeras untuk merekrutnya pun, mereka tetap akan kesulitan untuk membiayai transfernya. Sebab nilai transfernya dipastikan akan sangat mahal.

"Berapa biaya transfernya? Sulit dipastikan, karena transfer itu akan membutuhkan banyak emas batangan," seru Di Campli pada Premium Sport.

"Biaya transfernya begitu besar ... dan bahkan kemudian tidak akan cukup. Saya berpikir bahwa ia tidak memiliki harga karena PSG tidak ingin menjualnya," tegasnya.

Di Campli lantas menegaskan, Verratti masih terikat kontrak jangka panjang di klub tersebut dan berniat untuk menghabiskan kontrak tersebut. Selain itu ia juga bercita-cita untuk bisa membawa PSG jadi jawara di level Eropa.

"Marco memiliki kontrak hingga 2021 dan dia ingin menghormati itu, memenangkan Liga (Ligue 1) dan Liga Champions," tegasnya lagi.