Guardiola: Tanpa Trofi Saya Mungkin Dipecat Bayern

Guardiola: Tanpa Trofi Saya Mungkin Dipecat Bayern
Aksi Josep Guardiola di sisi lapangan (c) AFP
Bola.net - Sukses memberikan gelar Bundesliga dan DFB Pokal pada musim debutnya, Josep Guardiola tetap tak lepas dari kritikan.

Mantan manajer Barcelona FC itu pun sangat menyadari bahwa musim keduanya di Bayern Munich akan lebih berat.

Berbekal kesuksesan yang melimpah di Barcelona, Pep mengerti bahwa ia datang ke Bayern untuk melakukan pekerjaannya dengan sebaik mungkin

"Saya berusaha beradaptasi dan juga mengusahakan semuanya beradaptasi dengan ide-ide saya, tapi itu sebuah proses, tak bisa dicapai dalam satu tahun. Bukan rahasia, bila saya gagal memberikan lebih banyak trofi, mungkin pelatih baru akan datang musim depan." terang Pep pada Marca.

Mario Mandzukic adalah mantan pemain Bayern yang secara terang-terangan menyatakan tak cocok dengan filosofi sepak bola Pep, oleh karenanya Mandzukic memilih hijrah ke Atletico Madrid. [initial]

 (fft/dct)