
Bola.net - Gelandang asal Brasil Casemiro mengaku tak akan bisa melupakan pengalamannya saat bermain di Real Madrid setelah memutuskan bergabung dengan FC Porto.
Madrid sudah sepakat untuk meminjamkan Casemiro ke Porto selama satu tahun mulai musim depan. Selain itu klub asal Portugal tersebut juga memiliki opsi untuk membeli sang pemain di akhir musim.
"Saat meninggalkan Sao Paulo menuju ke Madrid saya tahu apa artinya memakai warna Real Madrid dan saya tahu telah tiba di klub yang akan mengubah hidup saya. Saya mengalami momen yang tak terlupakan dan bersejarah seperti La Decima, gelar ke-10 Liga Champions dan juga Copa del Rey. Dan tentu saja, debut yang tak terlupakan di tim utama pada pertandingan resmi sebagai pemain akademi," ungkap Casemiro di situs resmi Madrid.
"Saya merasa dicintai dan didukung oleh chairman, dewan direksi, rekan-rekan setim, semua pelatih dan tim manajemen yang sudah bekerja sama selama ini, semua staf klub dan, tentu saja, para penggemar yang luar biasa. Semua orang sudah banyak mengajarkan saya tentang nilai-nilai Real Madrid, yang akan saya bawa selamanya dalam karir profesional dan kehidupan pada umumnya."
Pemain yang bernama lengkap Carlos Henrique Jose Francisco Venancio Casemiro itu memang kesulitan menembus tim inti Los Blancos musim lalu dengan hanya tampil 25 kali di semua ajang kompetisi.[initial]
(gl/ada)
Madrid sudah sepakat untuk meminjamkan Casemiro ke Porto selama satu tahun mulai musim depan. Selain itu klub asal Portugal tersebut juga memiliki opsi untuk membeli sang pemain di akhir musim.
"Saat meninggalkan Sao Paulo menuju ke Madrid saya tahu apa artinya memakai warna Real Madrid dan saya tahu telah tiba di klub yang akan mengubah hidup saya. Saya mengalami momen yang tak terlupakan dan bersejarah seperti La Decima, gelar ke-10 Liga Champions dan juga Copa del Rey. Dan tentu saja, debut yang tak terlupakan di tim utama pada pertandingan resmi sebagai pemain akademi," ungkap Casemiro di situs resmi Madrid.
"Saya merasa dicintai dan didukung oleh chairman, dewan direksi, rekan-rekan setim, semua pelatih dan tim manajemen yang sudah bekerja sama selama ini, semua staf klub dan, tentu saja, para penggemar yang luar biasa. Semua orang sudah banyak mengajarkan saya tentang nilai-nilai Real Madrid, yang akan saya bawa selamanya dalam karir profesional dan kehidupan pada umumnya."
Pemain yang bernama lengkap Carlos Henrique Jose Francisco Venancio Casemiro itu memang kesulitan menembus tim inti Los Blancos musim lalu dengan hanya tampil 25 kali di semua ajang kompetisi.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 20 Juli 2014 23:01
-
Liga Spanyol 20 Juli 2014 21:01
-
Liga Spanyol 20 Juli 2014 10:32
-
Editorial 20 Juli 2014 10:30
-
Liga Italia 20 Juli 2014 09:27
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 14:56
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...