Flop di United, Kini Ia Diminati Raksasa Jerman

Flop di United, Kini Ia Diminati Raksasa Jerman
Zoran Tosic, eks pemain United yang kini diminati oleh Hamburg SV. (c) AFP
Bola.net - Zoran Tosic, pemain CSKA Moscow yang sempat flop bersama Manchester United, dikabarkan kini diminati oleh Hamburger SV, sebagaimana dilaporkan oleh Izvestia.

Klub kontestan Bundesliga itu dikabarkan siap untuk menggelontorkan dana tak kurang dari 4 juta euro untuk mendapatkan jasa pemain itu. Namun CSKA dipastikan akan meminta lebih.

Kubu Moscow memang hingga saat ini masih gagal untuk memanfaaatkan talenta Tosic, namun mereka juga nenggan untuk melepasnya dengan harga murah.

Tozic sebelumnya sempat bermain untuk Partizan, sebelum akhirnya pindah ke United tahun 2009, namun ia hanya tampil 2 kali di Old Trafford hingga akhir memutuskan untuk pindah ke Moscow.

Di Rusia, karir Tozic sedikit lebih baik. Ia bermain 85 kali di Liga Primer Rusia, mencetak 14 gol dan ikut membantu timnya memenangkan titel juara. [initial]


 (izv/rer)