
Bola.net - - Pemain baru Marseille, Patrice Evra mengungkapkan bahwa dirinya tak ragu mengatakan setuju saat klub Prancis itu membuat tawaran kepadanya.
Seperti diketahui, Evra akhirnya resmi meninggalkan Juventus pada Januari ini untuk bergabung dengan Marseille dengan kontrak 18 bulan. Transfer ini sekaligus mengakhiri spekulasi adanya ketertarikan dari Valencia, Crystal Palace dan juga Manchester United.
"Banyak klub yang tertarik, tapi begitu saya mendengar bahwa Marseille sedang membuat tawaran, saya tak ragu. Marseille adalah Marseille, jadi saya tak ragu," ujarnya.
Selain itu, mantan bek Manchester United tersebut juga mengatakan bahwa kedatangannya ke Marseille sama sekali bukan untuk menjadi seorang pemimpin di ruang ganti karena dia adalah salah satu pemain yang paling berpengalaman di sana.
"Klub dan ruang ganti sudah punya pemimpin, jadi saya tak di sini untuk mengambil tempat siapa pun. Ini adalah sebuah kehormatan untuk berpartisipasi dalam proyek baru ini," sambungnya.
Klub ini layak di Liga Champions dan kami akan bergerak ke arah itu. Di sisi lain, saya di sini untuk 'mengganggu' para pemain muda, dan bila mereka tak melakukan pekerjaan mereka, Paman Pat tak akan menahan diri," tambahnya.
"Orang-orang mengkritik karena usia saya? Saya akan meresponnya di atas lapangan," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 26 Januari 2017 22:14
-
Liga Italia 26 Januari 2017 21:52
-
Liga Italia 26 Januari 2017 18:32
-
Liga Italia 26 Januari 2017 15:10
-
Liga Italia 26 Januari 2017 15:05
Bukan Hanya Formasi, Juve Kalahkan Milan Karena Semangat dan Tekad
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 21 Maret 2025 14:45
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...