Elber: Douglas Costa Bisa Gantikan Ribery dan Robben

Elber: Douglas Costa Bisa Gantikan Ribery dan Robben
Douglas Costa (c) AFP
Bola.net - Mantan penyerang Bayern Munchen, Giovane Elber yakin bahwa Douglas Costa akan mampu menjadi pengganti bagi Franck Ribery atau Arjen Robben bila pindah ke Allianz Arena.

Nama penyerang Shakhtar Donetsk tersebut memang disebut-sebut segera bergabung dengan Bayern dengan bandrol 35 juta euro. Pelatih Shakhtar, Mircea Lucescu sendiri mengakui bahwa Bayern telah mencapai sepakat untuk mendatangkan pemain 24 tahun itu.

Dan dikatakan Elber, dirinya sangat memahami mengapa Bayern menginginkan Costa setelah melihat Ribery dan Robben kini telah sama-sama berusia kepala tiga.

"Bayern selalu melihat ke depan. Kita tahu bahwa Ribery dan Robben waktunya akan selesai, dan kemudian Bayern harus mengganti mereka," ujarnya.

"Douglas dapat menggantikannya, tapi itu bukan tugas mudah baginya. Satu harapan saya, semoga dia cepat beradaptasi. Namun kita tak harus menempatkan terlalu banyak tekanan padanya. Dia harus mulai dengan perlahan sehingga ia bisa berintegrasi dalam sisten dan tim Bayern serta kehidupan di Jerman," tandasnya.[initial]

 (gl/dzi)