
Bola.net - Borussia Dortmund mengkonfirmasi bahwa Mario Gotze akan bergabung bersama Bayern Munich musim depan, dengan bandrol transfer sekitar 37 juta euro.
Gelandang bertalenta berusia 20 tahun itu sejatinya masih memiliki kontrak di Dortmund hingga 2016 mendatang. Namun dalam release clause, ia diizinkan meninggalkan Die Borussen, asal sanggup menebus biaya 37 juta euro.
Konfirmasi yang dilakukan Dortmund berawal dari informasi agen Gotze, Volker Struth. Sang agen mengabarkan bahwa Gotze bakal menggunakan klausul tersebut, dan menuju Bayern pada 1 Juli, atau hari pertama kepemimpinan pelatih Josep Guardiola.
Kesepakatan kedua kubu bakal memecahkan rekor transfer di antara tim Bundesliga, melampaui catatan sebelumnya yan dipegang oleh Mario Gomez, ketika diboyong Bayern dari Stuttgart seharga 35 juta euro pada 2009 silam.
Hingga saat ini pihak Dortmund mengaku belum mengadakan kontak dengan Bayern. Namun seandainya tercapai kesepakatan, pelatih Jurgen Klopp meminta pendukung klub untuk menghormati keputusan Gotze, dan terus mendukungnya hingga akhir musim.
Gotze bergabung dengan Dortmund sejak usia delapan tahun, dan memulai debut Bundesliga pada tahun 2009, ketika usianya baru menginjak 17 tahun. Di timnas Jerman, pemain asal Bavaria itu melakoni debut pada tahun 2010. [initial] (afp/atg)
Gelandang bertalenta berusia 20 tahun itu sejatinya masih memiliki kontrak di Dortmund hingga 2016 mendatang. Namun dalam release clause, ia diizinkan meninggalkan Die Borussen, asal sanggup menebus biaya 37 juta euro.
Konfirmasi yang dilakukan Dortmund berawal dari informasi agen Gotze, Volker Struth. Sang agen mengabarkan bahwa Gotze bakal menggunakan klausul tersebut, dan menuju Bayern pada 1 Juli, atau hari pertama kepemimpinan pelatih Josep Guardiola.
Kesepakatan kedua kubu bakal memecahkan rekor transfer di antara tim Bundesliga, melampaui catatan sebelumnya yan dipegang oleh Mario Gomez, ketika diboyong Bayern dari Stuttgart seharga 35 juta euro pada 2009 silam.
Hingga saat ini pihak Dortmund mengaku belum mengadakan kontak dengan Bayern. Namun seandainya tercapai kesepakatan, pelatih Jurgen Klopp meminta pendukung klub untuk menghormati keputusan Gotze, dan terus mendukungnya hingga akhir musim.
Gotze bergabung dengan Dortmund sejak usia delapan tahun, dan memulai debut Bundesliga pada tahun 2009, ketika usianya baru menginjak 17 tahun. Di timnas Jerman, pemain asal Bavaria itu melakoni debut pada tahun 2010. [initial] (afp/atg)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 22 April 2013 17:45
-
Open Play 21 April 2013 02:00
-
Open Play 21 April 2013 01:50
-
Liga Eropa Lain 19 April 2013 16:10
-
Liga Eropa Lain 19 April 2013 13:33
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 09:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 08:59
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 21 Maret 2025 14:45
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...