Chicharito Tak Antusias Main di Tiongkok

Chicharito Tak Antusias Main di Tiongkok
Javier Chicharito Hernandez (c) AFP

Bola.net - - Javier Hernandez mengatakan ia akan lebih tertarik bermain di Amerika Serikat, ketimbang datang ke Liga Super Tiongkok, jika memang nantinya harus hengkang dari Bayer Leverkusen.

"MLS lebih menarik untuk saya. Namun anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi dalam tiga, empat, atau lima tahun," tutur Chicharito menurut laporan yang diturunkan oleh Goal International. "Anda tidak pernah bisa mengatakan tidak."

Chicharito juga menilai bahwa uang yang dikeluarkan oleh Tiongkok untuk membeli pemain bintang adalah sesuatu yang gila, namun ia juga bisa memahami bahwa itu dilakukan demi ambisi menaikkan gengsi liga setempat.

Striker Meksiko sendiri sudah lama dikaitkan dengan rencana tarnsfer ke MLS. Namun demikian, mantan pemain Manchester United itu rupanya masih ingin bertualang di Eropa bersama Bayer Leverkusen, yang musim ini bermain di Liga Champions.

Pemain berusia 28 tahun sebelumnya juga mengindikasikan bahwa ia merasa bahagia di Bay Arena, meski performanya musim ini mengalami penurunan dan sempat mendapatkan peringatan dari direktur Rudi Voller.

"Jonas Boldt dan Rudi Voller tak pernah memberitahu saya tentang klub lain. Saya hanya mendengar rumor, dan tidak ada yang coba mengontak saya dan agen. Saya bahagia di sini. Saya hanya tertarik untuk bertahan di Bayer Leverkusen."