Chapecoense Berduka, Penjualan Jersey Meningkat Drastis

Chapecoense Berduka, Penjualan Jersey Meningkat Drastis
Chapecoense (c) Ist

Bola.net - - baru saja tertimpa musibah dengan tragedi jatuhnya pesawat yang menewaskan beberapa pemain dan pelatih mereka, Rabu kemarin.

Klub divisi utama di Brasil ini rencananya akan terbang ke Medelline untuk menjalani final Copa Sudamerica. Nahas, pesawat yang diduga kehabisan bahan bakar pada pukul 10.15 PM waktu setempat, jatuh. 71 meninggal dunia termasuk pemain, staf pelatih, dan jurnalis yang ikut dalam pesawat.

Setelah kejadian ini, seluruh perhatian dunia tertuju pada Chapecoense untuk memberikan dukungan. Umbro, penyedia jersey Chapecoense, yang menjadi sponsor sampai kewalahan untuk memenuhi permintaan.

"Kami menyampaikan apresiasi kepada semua orang di dunia yang menunjukkan dukungan mereka pada Chapecoense saat ini, dan kami masih mencari cara untuk mewujudkan [penyediaan jersey] ini mungkin," demikian pernyataan resmi dari Umbro.

"Tapi segalanya harus dilakukan kerja sama antara rekanan kami di Brasil dan klub itu sendiri, yang dapat dipahami sedang dalam tekanan saat ini."

"Kami turut berbela sungkawa kepada semua orang yang ada di klub dalam masa sulit ini," tutup pernyataan tersebut.

(umbr/shd)