Cavani Kini Tertajam Kedua Dalam Sejarah PSG

Cavani Kini Tertajam Kedua Dalam Sejarah PSG
Cavani, Ibrahimovic, Pauleta (c) AFP

Bola.net - - Edinson Cavani telah mencetak total 109 gol untuk di semua kompetisi sejak pertama kali bergabung dari Napoli pada awal musim 2013/14. Striker 29 tahun Uruguay itu pun kini menjadi pemain tertajam kedua dalam sejarah Les Parisiens.

Cavani sekarang sejajar dengan mantan striker Portugal Pedro Pauleta. Mereka sama-sama mencetak 109 gol dengan seragam PSG di semua ajang.

Cavani berada di belakang sang mantan partner Zlatan Ibrahimovic. Striker Swedia yang kini memperkuat Manchester United itu mencetak 156 gol untuk PSG selama periode 2012-2016.

Top scorer sepanjang masa PSG (semua kompetisi):

156 - Zlatan Ibrahimovic

109 - Edinson Cavani, Pedro Miguel Pauleta

100 - Dominique Rocheteau

98 - Mustapha Dahleb

95 - Francois M'Pele

85 - Safet Susic

72 - Rai

71 - Carlos Bianchi

56 - Guillaume Hoarau.

Cavani mencetak golnya yang ke-108 dan 109 ketika PSG menang 4-1 atas tuan rumah di semifinal Coupe de la Ligue 2016/17 dini hari tadi, Rabu (25/1). Cavani menyumbang dua gol, dan dua gol lainnya disarangkan Angel Di Maria. Berikut cuplikan pertandingannya.

PSG, yang merupakan juara di tiga edisi sebelumnya, lolos ke final. Di partai puncak 1 April nanti, dengan target juara empat musim beruntun, mereka akan menghadapi pemenang partai semifinal AS Monaco vs Nancy.