
Bola.net - - Bomber PSG, Edinson Cavani mengakui bahwa dirinya sempat memiliki masalah dengan bintang anyar timnya, Neymar pada awal musim ini.
Neymar didatangkan PSG dari Barcelona pada awal musim ini dengan nilai transfer mencapai 222 juta euro. Pemain internasional Brasil itu pun langsung menjelma menjadi bintang utama Les Parisien.
Kehadiran Neymar mengusik Cavani. Usai sempat berebut penalti pada September, Neymar kembali memaksakan diri menjadi penendang sekaligus menghalangi Cavani memecahkan rekor pencetak gol terbanyak klub pada Januari lalu.
"Memang benar bahwa ada masalah pada saat itu dengan Neymar. Kami membicarakannya bersama-sama, saya mengatakan padanya bahwa saya yang pertama menginginkan dia untuk memenangi gelar individual," ujar Cavani kepada RMC Sport.
"Namun, saya mengatakan padanya ada kondisi dan itu adalah ketika ia harus menempatkan tujuan kolektif skuat sebagai yang pertama," lanjutnya.
"Saya pekerja sepakbola, bukan bintang. Saya pekerja keras yang ingin memberikan segalanya. Jika saya memiliki rekan setim yang bisa memenangi gelar individual, maka saya akan melakukan segalanya untuk membantu mereka," tegasnya.
Tingkah Neymar kala itu sempat mengundang cemoohan dari suporter PSG. Neymar pun perlahan mulai memperbaiki hubungannya dengan Cavani.
"Cemoohan dari suporter tak bagus bagi dia. Jika saya berada di posisinya, hal tersebut tak akan membuat saya senang," tukas Cavani.
Neymar sendiri kemungkinan akan segera kembali membela PSG usai sempat absen sejak Februari akibat menderita cedera metatarsal.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 3 Mei 2018 22:33
-
Liga Inggris 3 Mei 2018 17:31
-
Liga Inggris 2 Mei 2018 20:38
-
Liga Eropa Lain 2 Mei 2018 14:43
-
Liga Spanyol 1 Mei 2018 19:36
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 21 Maret 2025 14:45
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...