
- Penjaga gawang veteran, Gianluigi Buffon, memberikan pujian kepada koleganya, Marco Verratti. Menurut Buffon, Verratti adalah satu-satunya pemain Italia yang punya bakat untuk mengatur permainan.
Verratti memulai kiprah seniornya bersama Pescara. Setelah itu, dia dibeli oleh PSG pada musim 2012/13 dengan harga 12 juta euro. Bersama PSG, Verratti menjelma menjadi pemain tengah yang sangat piawai mengatur serangan.
Advertisement
Kini, pemain berusia 25 tahun tersebut tengah memasuki tahun ketujuh bersama PSG. Silih berganti pelatih telah dia lewati. Namun, Verratti selalu mampu mempertahankan posisinya dalam pilihan utama skuat PSG tiap musimnya.
Khusus pada musim 2018/19, Verratti punya kesempatan untuk bermain di klub yang sama dengan Buffon. Mantan penjaga gawang Juventus tersebut memutuskan untuk pindah ke PSG mulai musim ini dengan kontrak dua musim.
Pujian untuk Verratti
Verratti memang sudah sejak lama disebut sebagai salah satu pemain penting yang dimiliki oleh Italia. Sudah banyak gelar yang dia kumpulkan bersama PSG. Tapi, sejauh ini Verratti masih belum mampu bersinar di Timnas Italia.
“Marco Verratti adalah pemain yang luar biasa. Saat ini, dia adalah satu-satunya bakat sepakbola Italia dalam hal bagaimana dia mengatur permainan, kualitas permainannya dan juga cara dia membaca permainan,” puji Buffon.
“Ketika dia bermain dengan pemain normal, Verratti bisa membuat mereka berjuang keras karena mereka tidak akan tahu ke mana bola akan dia arahkan dan dia akan sangat sulit untuk di pahami oleh pemain lain," sambung kiper berusia 40 tahun.
Tepat Pilih PSG
Buffon juga menyebut keputusan Verratti memilih PSG sebagai klubnya adalah langkah yang tepat. Sebab, PSG punya banyak pemain bintang yang bisa memahami apa yang dipikirkan Verratti. Dengan begitu, talentanya bisa maksimal.
“Di PSG, Verratti cukup beruntung karena bermain dengan banyak pemain hebat. Kami bisa segera memahami ke mana bola akan dia arahkan. Verratti juga tahu ke mana pemain akan bergerak. Verratti melayani pemain lain,” tandasnya.
Simak Video Menarik Ini
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Dunia Lainnya 26 September 2018 18:44
-
Liga Italia 26 September 2018 18:04
-
Liga Italia 26 September 2018 14:00
-
Liga Champions 26 September 2018 10:27
-
Liga Champions 25 September 2018 21:48
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 21 Maret 2025 14:45
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...