Besiktas Akui Kejar Joleon Lescott

Besiktas Akui Kejar Joleon Lescott
Joleon Lescott. (c) AFP
Bola.net - Direktur sepakbola Besiktas Onder Ozen mengakui bahwa pihaknya memang tertarik dengan bek Manchester City Joleon Lescott. Klub Turki tersebut ingin mendatangkan Lescott pada musim panas mendatang.

Kontrak pemain berusia 31 tahun ini di Etihad Stadium memang akan habis pada akhir musim ini. Sampai sejauh ini masih belum ada tanda-tanda Lescott akan menambah durasi kontraknya di City.

Sebelumnya Lescott pernah menyatakan bahwa ia ingin hengkang pada akhir musim ini. Bisa jadi pelabuhan karirnya selanjutnya akan berada

di Turki apabila kedua pihak terjadi kesepakatan.

"Lescott masih dalam daftar transfer kami. Semua akan jelas pada akhir musim, akan ada pemain yang datang dan pergi tapi saya tidak akan membuka informasi terlalu banyak," tutur Ozen kepada The Sun.[initial]

 (tri/ada)