Benatia Diklaim Sepakat ke Bayern Munich

Benatia Diklaim Sepakat ke Bayern Munich
Mehdi Benatia. (c) AFP
Bola.net - Mehdi Benatia diklaim sudah mencapai kata sepakat dengan Bayern Munich, untuk pindah ke klub juara Bundesliga itu di bursa transfer musim panas ini.

Menurut laporan yang diturunkan oleh L'Equipe, agen dari sang pemain, Moussa Sissoko, sudah sempat berada di Munich, sebelum akhirnya ia mencapai kata sepakat dengan pihak Die Roten.

Sehari berselang, pihak Bayern membuat penawaran senilai 30 juta euro. Namun AS Roma, klub Benatia saat ini, menunjukkan keengganan dengan bertahan di angka 35 juta euro.

Namun masih dari laporan yang sama, negosiasi antara kedua klub dikabarkan bakal selesai dalam beberapa hari mendatang, meski Benatia sejatinya juga tengah diincar oleh raksasa Premier League, Manchester United.

Sebagai langkah untuk mengantisipasi kepergian pemain andalan mereka itu, Roma kabarnya sudah menghubungi Manchester City untuk menanyakan ketersediaan Matija Nastasic di bursa transfer. [initial]

 (equ/rer)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR