
Bola.net - - Presiden Bayern Munchen, Uli Hoeness memberi konfirmasi bahwa rumor bergabungnya Julian Draxler sulit untuk menjadi kenyataan. Pasalnya, Bayern sudah punya banyak pemain di posisi yang sama.
Draxler diprediksi memang akan tersingkir dari skuat PSG pada musim 2017/18 ini. Kedatangan Neymar dan kemudian disusul oleh Kylian Mbappe membuat posisi Draxler akan sangat sulit untuk bersaing di tim utama.
"[CEO Bayern]Karl-Heinz Rummenigge dan saya baru saja bersama dan membicarakan tentang perpaduan kelasa pemain yang sudah kita miliki di skuad ini," buka Hoeness.
"Jika kami mendatangkan pemain seperti Draxler, pertanyaan yang akan datang kemudian pasti sama dengan transfer James Rodriguez, bagaimana dengan posisi Thomas Muller?," sambung Hoeness dikutip dari Bild.
Draxler sebenarnya sempat jadi bidikan Bayern di beberapa bursa transfer sebelumnya. Namun, pada bulan Januari lalu, kapten timnas Jerman di Piala Konfederai 2017 ini lebih memilih bergabung dengan PSG kala meninggalkan Wolfsburg.
Hoeness sendiri tidak memungkiri bahwa seorang Draxler akan jadi masukan yang bagus untuk Bayern. Tapi, komposisi skuat yang saat ini sudah ada membuat mereka tidak mungkin untuk membelinya.
"Sudah jelas bahwa Julian Draxler adalah pemain yang akan membuat permainan Bayern menjadi lebih baik lagi. Tapi kami tidak ingin lagi menjual pemain kami. Saya juga sudah punya keseimbangan yang baik jika semua pemain dalam kondisi bugar," tutup Hoeness.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 29 Agustus 2017 19:34
-
Liga Eropa Lain 29 Agustus 2017 18:37
-
Liga Inggris 29 Agustus 2017 18:21
-
Liga Spanyol 29 Agustus 2017 15:10
-
Liga Inggris 29 Agustus 2017 14:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 20 Maret 2025 16:00
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 13:25
-
liga eropa lain 19 Maret 2025 05:40
-
liga eropa lain 18 Maret 2025 08:21
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 23:32
-
liga eropa lain 16 Maret 2025 14:56
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...