Bayern Munchen Akan Tebus Permanen James Rodriguez

Bayern Munchen Akan Tebus Permanen James Rodriguez
James Rodriguez (c) FC Barcelona

Bola.net - - Bayern Munchen dikabarkan siap membeli James Rodriguez secara permanen dari Real Madrid.

Bild menyatakan bahwa Bayern sangat puas dengan performa sang gelandang sejak ia mendarat dari Bundesliga. Klub Jerman akan mempertimbangkan opsi untuk membeli pemain Kolombia di musim panas, mengingat James kini berstatus pemain pinjaman hingga 2018/19.

Ketika James mendarat di Bayern, klub dikabarkan harus membayar lima juta euro per musim ke Madrid dan mereka akan punya opsi untuk membelinya dengan harga 35,2 juta euro di 2019 mendatang.

Namun patut diperhatikan bahwa angka tersebut belum termasuk gaji sang pemain, yang bernilai 8 juta euro per tahun.

James Rodriguez.James Rodriguez.

Andai memang Bayern berniat mengaktifkan klausul itu di 2019 mendatang, Real Madrid akan menerima total 45,2 juta euro untuk pemain yang mereka beli seharga 80 juta euro dari AS Monaco di 2014 silam.

Peran James di Bayern sendiri sudah diakui oleh manajer Jupp Heynckes, yang menyebutnya sebagai berkah di Allianz Arena.

"Jelas, James adalah berkah bagi Bayern. Tidak mudah memang, dia berada di negara yang berbeda, budaya yang berbeda, mentalitas yang berbeda dan dia bisa melakukan dengan sangat baik. Bermain di level tinggi. Tapi, dia bisa lebih baik lagi," tutur sang manajer awal bulan ini.