Bandrol Mahal Tak Bebani Javi Martinez

Bandrol Mahal Tak Bebani Javi Martinez
Javi Martinez tak tertekan dengan harga mahalnya. (c) FC Bayern
Bola.net - Javi Martinez mementahkan anggapan jika bandrol 40 juta euro dari transfernya ke Bayern Munich, akan jadi beban berat di pundaknya.

Negosiasi Die Roten untuk gelandang Spanyol itu sudah berlangsung sejak awal Juni lalu. Drama itu akhirnya berakhir kemarin setelah Bayern sepakat membayar klausul pemutusan kontrak Martinez dengan Athletic Bilbao.

Biaya transfer sebesar 40 juta euro tersebut memecahkan rekor transfer klub. Namun Martinez bersikeras bandrol mahal tak akan memberi tekanan pada dirinya.

"Situasi ini mengingatkan saya ketika dibeli Athletic. Mereka membayar Osasuna 6 juta euro ketika saya masih 17 tahun, dan itu tak memberi tekanan, hanya motivasi," ujarnya pada sesi perkenalan sebagai pemain Bayern.

Martinez juga mengaku tak punya posisi favorit dan siap dimainkan pada posisi apa saja yang dikehendaki pelatih Jupp Heynckes. "Saya akan bermain di manapun pelatih meminta," tutupnya. (espn/row)