Balotelli Ungkap Tiga Pelatih Terbaiknya

Balotelli Ungkap Tiga Pelatih Terbaiknya
Mario Balotelli dan Jose Mourinho di Inter Milan (c) AFP

Bola.net - - Mario Balotelli mengungkapkan tiga pelatih terbaik sepanjang kariernya sejauh ini. Menurut striker Nice yang merupakan mantan pemain Inter Milan, Manchester City, AC Milan dan Liverpool itu, salah satunya adalah Jose Mourinho.

Balotelli mengungkapkannya lewat sebuah video interview dengan komedian Damiano Er Faina di halaman Facebook-nya.

"Pelatih-pelatih terbaik yang pernah melatih saya adalah Jose Mourinho, Roberto Mancini dan Lucien Favre," kata Balotelli seperti dikutip Football Italia.

Balotelli dilatih Mourinho di Inter antara 2008 dan 2010. Sementara itu, dia dilatih Mancini di Inter 2007-2008 dan City 2010-2013. Favre adalah pelatihnya di Nice.

"Kiper terbaik yang pernah jadi rekan saya adalah Julio Cesar dari masa-masa saya di Inter. Mancini rasanya tersia-siakan di Zenit (klub yang dia latih sekarang)," imbuh Balotelli.