Ancelotti: Bayern Seperti Keluarga

Ancelotti: Bayern Seperti Keluarga
Carlo Ancelotti. (c) AFP
- Carlo Ancelotti mengaku sudah menemukan rintangan meski belum resmi bergabung ke Bayern Munchen. Ancelotti mengaku kesulitan belajar Bahasa Jerman yang menurutnya membingungkan.


Ancelotti tak mendapat banyak masalah saat harus belajar Bahasa Inggris, Prancis dan Spanyol pada pekerjaan sebelumnya. Namun Don Carletto sepertinya kesulitan memahami tata bahasa Jerman.


"Bahasa Jerman adalah bahasa yang paling sulit. kata kerjanya sungguh membingungkan... Kadang mereka ditempatkan di kata kedua, kadang juga di akhir kalimat," cetus Ancelotti setengah bercanda kepada Financial Times.


Tapi Ancelotti juga melihat sisi baiknya. Ia menilai Bayern seperti sebuah keluarga. Selain itu, pemilik saham mayoritas bayern adalah fans mereka sendiri.


"Saya tak terlalu sering menggelar pertemuan dengan petinggi Bayern Munchen. Tapi saya rasa klub ini seperti keluarga. Ada beberapa mantan pemain yang jadi petingginya. Klub ini 70 persen dimiliki fans sendiri." [initial]


 (as/hsw)