Alasan Cuti, Ancelotti Tolak Pinangan Marseille

Alasan Cuti, Ancelotti Tolak Pinangan Marseille
Carlo Ancelotti (c) AFP
Bola.net - Mantan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, menegaskan bahwa dirinya sedang tidak ingin terlibat dalam dunia kepelatihan. Pernyataan tersebut tentu sudah cukup sebagai jawaban atas tawaran dari klub Prancis, Marseille, terhadapnya.

Sebelumnya, peraih gelar Liga Champions 1992/93 itu berniat untuk mendatangkan sang tactician setelah Marcelo Bielsa memutuskan mundur dari kursi pelatih Marseille. Tawaran senilai 7 juta Euro per musim menjadi nilai yang dilayangkan oleh pihak I'Oheme -julukan Marseille-.

"Situasinya sangat jelas, saya sedang berlibur, saya masih berpikir untuk mempertahankan tahun cuti saya," ujarnya kepada Sport.

Kredibilitas seorang Ancelotti memang sudah tidak perlu ditanyakan lagi, berbagai prestasi yang diraih oleh sejumlah klub besar yang diraihnya menunjukkan kualitas dari mantan pemain AC Milan itu. Pada 2014 lalu, dirinya bahkan sukses mempersembahkan gelar La Decima bagi Los Blancos, sebelum akhirnya dipecat dan digantikan oleh Rafael Benitez.

Kini, setelah mengetahui jika sang target menolak tawaran tersebut, Marseille disinyalir segera melakukan pendekatan kepada Cesare Prandelli atau Guus Hidink.[initial]


 (spo/yp)