Alaba Perpanjang Kontrak Bersama Bayern

Alaba Perpanjang Kontrak Bersama Bayern
David Alaba. (c) AFP
Bola.net - Bek kiri David Alaba telah memperpanjang kontraknya bersama raksasa Bayern Munich. Kontrak Alaba yang baru ini akan berakhir pada tahun 2018 nanti.

Pemain berusia 21 tahun itu bergabung ke Bayen pada tahun 2008 dari Austria Vienna. Ia membuat debutnya di klub itu pada Februari 2010.

"Saya sangat, sangat bahagia," ungkap Alaba.

Chairman Karl-Heinz Rummenigge memberikan pernyataannya di situs resmi klub.

"Kami sangat bahagia telah menemukan kata sepakat bagi kedua belah pihak. Ia telah menunjukkan perkembangan yang luar biasa di lapangan. Pelatih sangat senang dan kami sangat lega."

Sejauh ini Alaba telah mengemas 12 laga dan mencetak satu gol bersama Bayern musim ini. (scw/ada)