Adik Hazard Dipinjamkan Ke Jerman

Adik Hazard Dipinjamkan Ke Jerman
Thorgan Hazard (c) AFP
Bola.net - Adik Eden Hazard, Thorgan Hazard dikabarkan telah bergabung dengan klub Bundesliga, Borussia Moenchengladbach sebagai pinjaman dari Chelsea. Pemain berusia 21 tahun tersebut akan memperkuat Moenchengladbach selama satu tahun hingga musim panas 2015 nanti.

 

Direktur olah raga Moenchenglabach Max Eberl, seperti dilansir oleh The Scotsman, mengatakan: “Thorgan adalah seorang talenta muda yang menjanjikan. Dia bisa bermain di beberapa posisi menyerang dan kami bahagia dia memilih Borussia sebagai langkah berikutnya di dalam karirnya.”

 

Sebelum dipinjamkan ke Borussia Moenchengladbach, Thorgan juga sempat dipinjamkan Chelsea ke klub asal Belgia, Zulte Waregem. Di Belgia, Thorgan bermain selama dua musim dan sempat mencicipi Liga Europa musim lalu.

 

Bersama Zulte Waregem, Thorgan mencatatkan prestasi yang cukup baik. Dia mencetak 14 gol dalam 39 pertandingan liga dan sempat terpilih sebagai pemain terbaik di Belgia untuk tahun 2013. [initial]

 (tsc/art)