10 Transfer Paling Mahal dari Liga Portugal (Bagian 2)

10 Transfer Paling Mahal dari Liga Portugal (Bagian 2)
Joao Felix resmi bergabung ke Atletico Madrid (c) ATM

Bola.net - Liga Portugal merupakan salah satu tempat di mana raksasa Eropa bisa mencari talenta baru untuk klubnya. Nama-nama besar sering kali berasal dari kompetisi Portugal tersebut, sebut saja Cristiano Ronaldo.

Perah lima gelar Ballon d'Or itu merupakan salah satu bukti nyata bahwa Liga Portugal selalu diisi pemain-pemain hebat. Cristiano Ronaldo yang memulai karir profesionalnya di Sporting Lisbon, kemudian berhasil meraih kesuksesan besar dalam hidupnya.

Dulu Cristiano Ronaldo ditebus seharga 19 juta euro oleh Manchester United dari Sporting Lisbon. Seiring dengan berubahnya harga transfer, kini klub-klub top Eropa bahkan berani menebus pemain dari Liga Portugal hingga 50 juta euro lebih.

Dalam sedekade belakang setidaknya ada beberapa nama yang memantapkan dirinya sebagai pemain termahal dari kompetisi Portugal dengan tebusan dari 40 juta euro hingga 100 juta euro lebih.

Paling baru adalah Ruben Dias yang juga diangkut Manchester City dari Benfica dengan harga lebih dari 60 juta euro. Lalu siapa saja pemain-pemain dengan harga transfer yang paling mahal dari Primeira Liga Portugal? Berikut nama-nama selanjutnya:

1 dari 5 halaman

5. Eliaquim Mangala (45 juta euro)

5. Eliaquim Mangala (45 juta euro)

Eliaquim Mangala (c) AFP

Sebelum merekrut Ruben Dias, Manchester City pernah mengangkut bek dari Primeira Liga Portugal dalam diri Eliaquim Mangala. Di musim 2014/15, City mengeluarkan uang hingga 45 juta euro untuk jasa Mangala dari Porto.

Namun, karir Mangala tidak lancar di Manchester City. Mangala kerap melakukan blunder-blunder fatal hingga akhirnya sulit mendapatkan tempat di tim utama. Akhirnya Mangala pun lebih banyak dipinjamkan dan akhirnya dijual permanen ke Valencia.

2 dari 5 halaman

4. Eder Militao (50 juta euro)

4. Eder Militao (50 juta euro)

Eder Militao diperkenalkan sebagai pemain anyar Real Madrid (c) AP Photo

Eder Miliato menjadi penjualan termahal Porto ketika melepasnya dengan harga 50 juta euro ke Real Madrid. Usianya yang kini masih menginjak 22 tahun menjadi jaminan jangka panjang untuk El Real sehingga berani menebus Eder Militao dengan harga mahal.

Di awal musimnya, Eder Militao masih berada di belakang Sergio Ramos dan Raphael Varane.

Dia baru bisa tampil di 15 pertandingan La Liga, namun musim ini Eder Militao menjadi pemain yang kekeh dipertahankan Zinedine Zidane karena masih masuk dalam rencananya.

3 dari 5 halaman

3. Bruno Fernandes (55 juta euro)

3. Bruno Fernandes (55 juta euro)

Bruno Fernandes mengeksekusi tendangan penalti di laga Leicester City vs Manchester United di King Power Stadium, Minggu (26/07/2020). (c) Pool Reuters via AP Photo

Manchester United berhasil bangkit dari keterpurukannya di tengah musim lalu. Salah satu faktor yang menjadi pembangkit United adalah kedatangan Bruno Fernandes dari Sporting Lisbon.

Harga 55 juta euro yang dikeluarkan United nyatanya tidak sia-sia. Di setengah musim pertamanya juga, Bruno Fernandes berhasil keluar menjadi pemain terbaik Manchester United.

Pada musim ini pun Bruno Fernandes masih menjadi andalan Ole Gunnar Solskjaer di United.

4 dari 5 halaman

2. Ruben Dias (68 juta euro)

2. Ruben Dias (68 juta euro)

Pemain Manchester City Ruben Dias. (c) Manchester City

Manchester City yang memulai musim di Premier League dengan kurang mulus melakukan pergerakan di akhir waktu transfer. Untuk memperbaiki lini belakangnya City mendatangkan Ruben Dias dari Benfica dengan harga 68 juta euro.

Harga yang menjadikan Ruben Dias sebagai pemain bertahan termahal Manchester City sekaligus pemain termahal kedua dari Primeira Liga Portugal. Di klub sebelumnya Ruben Dias merupakan bek andalan di liga dengan tampil di 33 laga Benfica.

Kemampuannya pun cukup baik dan clearence per laganya begitu baik yaitu 3.1. Selama bertahan musim lalu pun dia berhasil tidak kebobolan sebanyak 17 kali.

5 dari 5 halaman

1. Joao Felix (126 juta euro)

1. Joao Felix (126 juta euro)

Joao Felix merayakan golnya ke gawang Juventus (c) Atletico Madrid Official

Atletico Madrid menjadikan Joao Felix sebagai pemain termahal dalam sejarah Primeira Liga Portugal. Penampilannya yang menjanjikan di Benfica, membuat Atletico rela mengeluarkan uang sebesar 126 juta euro demi pemain yang baru berusia 19 tahun kala itu.

Kontrak jangka panjang pun langsung disediakan Atletico, dan Joao Felix mendapatkan kontrak selam tujuh musim di Los Colchoneros. Dari 26 penampilannya bersam Benfica, Felix berhasil mencetak 15 gol dengan sembilan assists dan berhasil menjadi talenta muda.

Namun, di musim pertamanya bersama Atletico ketajaman Joao Felix berkurang. Dia tercatat tampil sebanyak 27 kali dengan hanya mencetak enam gol dan satu assists saja.

Sumber: Transfermarkt

(Bola.net/Muhamad Raka Saputra)