Wales vs Kroasia, Giggs Cemaskan Ancaman Modric

Wales vs Kroasia, Giggs Cemaskan Ancaman Modric
Ryan Giggs (c) AFP

Bola.net - - Manajer timnas Wales Ryan Giggs mengaku ia mencemaskan ancaman yang akan ditimbulkan oleh Luka Modric saat timnya jumpa Kroasia.

Pada hari Minggu (02/12) ini, UEFA melakukan drawing babak kualifikasi Euro 2020. Dari hasil undian tersebut, Wales masuk ke dalam Grup E.

Ada empat tim lain yang gabung grup itu. Mereka adalah Kroasia, Slovakia, Hungaria dan Azerbaijan.

1 dari 3 halaman

Senang


Giggs awalnya merasa senang dengan hasil undian itu. Sebab dengan demikian timnya tak masuk ke dalam grup yang berisikan enam negara.

Legenda Manchester United ini juga mengaku optimis dengan kans timnya untuk bisa lolos ke fase berikutnya.

"Ini kelompok lima tim. Jadi saya pikir Anda harus relatif senang dengan itu," katanya pada Sky Sports.

"Itu bisa lebih buruk, bisa lebih baik," sambung Giggs.

2 dari 3 halaman

Cemaskan Modric


Akan tetapi, Giggs mewaspadai ancaman yang bisa ditimbulkan oleh Kroasia. Apalagi mereka memiliki gelandang sekelas Modric.

"Ada beberapa tim yang tangguh di sana, Kroasia adalah yang paling menonjol. Dalam diri Modric mereka punya salah satu pemain terbaik dunia," serunya.

"Mereka punya beberapa pemain yang benar-benar luar biasa. Sebuah tim yang penuh karakter, tidak pernah menyerah. Jadi kami harus bermain sangat baik untuk mengalahkan mereka," tegas Giggs.

3 dari 3 halaman

Berita Video


Pembalap muda Indonesia, Mario Suryo Aji yang turun di kelas AP 250, gagal finis pada race pertama seri keenam ARRC 2018 di Sirkuit Buriram, Thailand, Sabtu (1/12/2018).