
Bola.net - Selesai sudah rangkaian pertandingan di grup A Piala Eropa U-21 2015. Tuan rumah Republik Ceko U-21 dipastikan tersingkir usai ditahan imbang Jerman U-21.
Tertinggal dulu melalui gol pemain Hertha Berlin, Nico Schulz di menit 55, Republik Ceko mampu menyamakan skor 11 menit kemudian melalui tendangan kaki kiri Ladislac Krejci.
Namun Ceko tidak berhasil menambah gol hingga peluit panjang dibunyikan. Total empat poin yang mereka kumpulkan masih kalah dengan poin milik Jerman U21, yaitu lima poin.
Jerman lolos ke semifinal dengan status runner up grup A karena di pertandingan yang lain, Denmark U21 membenamkan Serbia U21 dengan dua gol tanpa balas.
Dari jarak dekat Rasmus Falk membawa Denmark U21 unggul di babak pertama. Hanya dua menit setelah jeda antar babak, pemain sayap Ajax Amsterdam, Viktor Fischer menggandakan kedudukan.
Tambahan tiga poin mengantar Denmark U21 meraih enam poin dan melaju ke semifinal sebagai juara grup A. Nantinya, Denmark U21 akan melawan runner up grup B, sementara Jerman menghadapi juara grup B.
Kamis (25/06) dini hari pada pukul 01.45 WIB, dua laga terakhir grup B akan digelar di mana keempat tim sama-sama memiliki peluang lolos ke semifinal. Pertandingan yang nantinya tersaji adalah Inggris U21 (3 poin) vs Italia U21 (1 poin) dan Portugal U21 (4 poin) vs Swedia U21 (3 poin). (bola/dct)
Tertinggal dulu melalui gol pemain Hertha Berlin, Nico Schulz di menit 55, Republik Ceko mampu menyamakan skor 11 menit kemudian melalui tendangan kaki kiri Ladislac Krejci.
Namun Ceko tidak berhasil menambah gol hingga peluit panjang dibunyikan. Total empat poin yang mereka kumpulkan masih kalah dengan poin milik Jerman U21, yaitu lima poin.
Jerman lolos ke semifinal dengan status runner up grup A karena di pertandingan yang lain, Denmark U21 membenamkan Serbia U21 dengan dua gol tanpa balas.
Dari jarak dekat Rasmus Falk membawa Denmark U21 unggul di babak pertama. Hanya dua menit setelah jeda antar babak, pemain sayap Ajax Amsterdam, Viktor Fischer menggandakan kedudukan.
Tambahan tiga poin mengantar Denmark U21 meraih enam poin dan melaju ke semifinal sebagai juara grup A. Nantinya, Denmark U21 akan melawan runner up grup B, sementara Jerman menghadapi juara grup B.
Kamis (25/06) dini hari pada pukul 01.45 WIB, dua laga terakhir grup B akan digelar di mana keempat tim sama-sama memiliki peluang lolos ke semifinal. Pertandingan yang nantinya tersaji adalah Inggris U21 (3 poin) vs Italia U21 (1 poin) dan Portugal U21 (4 poin) vs Swedia U21 (3 poin). (bola/dct)
Advertisement
Berita Terkait
-
Jadwal Televisi 23 Juni 2015 10:16
-
Lain Lain 23 Juni 2015 00:02
-
Jadwal Televisi 18 Juni 2015 13:23
-
Lain Lain 17 Juni 2015 17:55
-
Jadwal Televisi 15 Juni 2015 11:33
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...