
Bola.net - Menjalani rutinitas setiap hari menuntut energi dan usaha. Hari-hari terasa berat, penuh ujian dan cobaan dalam hidup sehingga membuat kita lelah.
Terkadang hidup tak selalu berjalan seperti apa yang kita inginkan. Entah dalam hal keluarga, pekerjaan, atau percintaan.
Sebenarnya ada banyak alasan kenapa seseorang itu mulai merasa lelah menjalani kehidupan. Kadang rasa lelah itu muncul saat kamu merasa hidup ini begitu-gitu saja, tak ada perkembangan dan kemajuan sama sekali.
Advertisement
Merasakan kelelahan dalam menjalani kehidupan adalah hal yang wajar dirasakan manusia. Pola yang terus dilakukan bertahun-tahun, mungkin sering membuat kamu merasa ingin berhenti.
Bagaiamanapun kondisi kamu saat ini, tentu masih ada yang bisa disyukuri. Di satu sisi, kamu harus tetap berjuang dan berdoa serta selalu berpikir positif kamu bisa melewati masa sulit ini.
Ketika kamu lelah, yang harus kamu lakukan adalah istirahat dulu, baru kembali melanjutkan.
Kamu bisa memompa lagi semangat dengan membaca rangkaian kata dan tanpa disadari, bisa membangun kembali semangatmu dari rasa lelah.
Berikut ini kata-kata motivasi pelepas lelah untuk mengembalikan semangatmu.
Kata-Kata Motivasi
1. "Saat aku merasa lelah, tetaplah di sampingku hingga aku tak lagi merasakan rasa lelah itu kembali."
2. "Berpura-pura untuk tidak mencintaimu ternyata sungguh melelahkan karena sampai detik ini pun, rasa cinta ku tak pernah mati untukmu."
3. "Menunggumu tanpa kepastian mungkin saja akan membuatku rapuh dan lelah."
4. "Tetaplah di sini menyemangatiku saat rasa lelah datang menghampiriku."
5. "Rasanya sangat lelah hidup sendiri tanpa kekasih yang menemani."
6. "Ada saatnya aku lelah dan sadar kalo aku sudah tidak dibutuhkan lagi olehmu."
7. "Terkadang aku merasa lelah dengan semua sikapmu, tapi di sini aku tetap memilih untuk bertahan."
8. "Menjadi kuat bukan berarti kamu tidak pernah lelah. Itu hanya berarti kamu memiliki kekuatan untuk bangkit kembali setelah beristirahat."
9. "Menyerah berarti menerima bahwa kamu lelah. Tetapi, untuk beristirahat dan mencoba lagi, adalah tanda sebuah tekad."
10. "Lelah bukan hadir untuk mematahkan semangat. Justru mereka datang untuk mengembalikan tenaga."
11. "Lelah bukan berarti kamu menjadi lemah."
12. "Tidak ingin menyalahkan keadaan, cuma berharap masih ada yang mendukung. Terus terang emang lelah, tapi tidak untuk menyerah."
13. "Percayalah orang yang selalu mendamba-dambakan ketenangan di atas ketinggian, dia adalah orang yang paling lelah dengan keadaan sekitarnya."
14. "Tetaplah baik kepada diri sendiri, meski kamu gagal. Sekecil apa pun kebahagiaanmu, sekarang itu waktu terbaikmu."
15. "Diamnya seseorang kadang karena mereka lelah dengan keadaan."
16. "Aku hanya sedang lelah dengan keadaan yang sekarang. Bukan lelah karena kamu, jadi tenanglah."
17. "Sering sekali rasanya lelah sama keadaan, tapi tak pernah mau menyerah, tenang."
18. "Lelah hanyalah sebuah kata untuk orang-orang yang lemah, yang mulai pasrah dan menyerah dengan keadaan yang sama sekali tidak memberi jalan dan arah."
19. "Nantinya kalau kamu lelah dengan keadaan, aku siap jadi tempat ternyaman kamu untuk pulang."
20. "Tersenyum sedih, lelah fisik, banyak pikiran, di hari tua yang terkontaminasi keadaan tak bersahabat. Sehat selalu kalian."
21. "Bukankah melelahkan berkali-kali dipatahkan harapan. Aku manusia bukan dewa, aku harus tetap berusaha aku tidak mau sia-sia."
22. "Aku tidak akan menyerah karena lelah, sebab ia bukanlah akhir dari kehidupan kita."
23. "Teruslah berjuang sampai ketika lelah datang, ia tidak ada artinya sama sekali."
24. "Teruslah bermimpi hingga semua mimpimu terbeli, dan lelahmu tak berarti."
25. "Jika kau merasa lelah, ingatlah keluargamu yang tidak pernah lelah dan pacarmu yang tidak pernah lelah menyayangimu."
26. "Jangan takut lelah. Rehat dan kembalikanlah semangat itu."
27. "Lelah hadir untuk menjadi pengingat seberapa besar perjuanganmu."
28. "Jika lelah, istirahatlah. Semua butuh jeda."
29. "Bersyukurlah ketika merasa lelah, tidak semua orang bisa sekuat kamu."
30. "Lelah menjadi kesempatan emas untuk memperbaiki segala keadaan."
31. "Kalau capek, istirahat. Kalau lelah, rehat. Memang maknanya sama, namun tidak dalam artian masing-masing orang. Bisa saja lelah dengan keadaan, atau lelah karena menunggu yang tidak pasti. Hanya satu kata ingin disampaikan. Istirahat dan rehatlah sejenak."
32. "Jangan pernah lelah untuk jadi orang baik, jangan pernah lelah untuk jadi orang yang peduli sesama. Bukan waktunya mikirin apa yang dikerjain orang lain, tapi apa yang bisa kita lakuin untuk memperbaiki keadaan."
33. "Ketika lelah, yang diinginkan terkadang hanyalah sekadar dorongan. Bukan paksaan untuk melanjutkan perjuangan."
34. "Meski marah harus tetap sabar, meski berat harus tetap kuat. Meski lelah, harus tetap semangat. Semua pasti ada jalan keluar."
35. "Masa depan adalah milik mereka yang percaya akan kerja keras yang tidak kenal lelah."
Sumber: Juproni, Uniqpost
Disadur dari: Bola.com/Alfi Yuda/Aning Jati
Published: 6 Agustus 2020
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- 32 Kata-Kata Keren Soal Makanan, Bagus untuk Media Sosialmu
- Bikin Keren Unggahanmu di Media Sosial dengan Caption Bahasa Inggris Berikut Ini
- Daun Kemangi Ternyata Punya Banyak Manfaat Bagi Kesehatan Loh
- Kata-kata Inspiratif Chris Smalling, Bek Manchester United
- Mengenang Kata-kata Berkesan dari Mantan Bek Manchester United, Jaap Stam
Advertisement
Berita Terkait
-
Lain Lain 25 Agustus 2020 17:30
Pahami Ragam Penyebab Gusi Bengkak, Begitu Juga Cara Mengobatinya
-
Lain Lain 25 Agustus 2020 17:15
-
Lain Lain 25 Agustus 2020 17:00
-
Lain Lain 25 Agustus 2020 16:47
Pahami 9 Manfaat Daun Afrika untuk Tubuh dan Kecantikan Wajah
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...