Isi Masa Libur Piala Dunia 2022, Liverpool & Milan Akan Ikut Serta Dalam Dubai Super Cup

Isi Masa Libur Piala Dunia 2022, Liverpool & Milan Akan Ikut Serta Dalam Dubai Super Cup
Skuat Liverpool merayakan gol Roberto Firmino ke gawang Southampton, Sabtu (12/11/2022) (c) AP Photo

Bola.net - Finalis Liga Champions 2005, Liverpool dan AC Milan, akan mengisi masa libur selama Piala Dunia 2022 ini dengan ikut serta dalam event Dubai Super Cup.

Liverpool dan Milan sekarang memang sedang menganggur. Pasalnya kompetisi Premier League dan Serie A sedang diliburkan.

Hal ini tentu berkaitan dengan diselenggarakannya event akbar FIFA, yakni Piala Dunia 2022. Turnamen tersebut digelar dari 20 November sampai 18 Desember 2022.

Masa libur tersebut tentu bisa dimanfaatkan oleh para pelatih untuk mengistirahatkan anak-anak asuhnya. Namun ada juga yang terus mengasah performa timnya.

1 dari 3 halaman

4 Tim Dubai Super Cup

4 Tim Dubai Super Cup

Selebrasi para pemain AC Milan (c) AP Photo

Liverpool dan AC Milan memilih untuk terus mengasah performa skuatnya. Untuk itulah mereka sepakat berpartisipasi di turnamen mini bernama Dubai Super Cup.

Turnamen ini tak cuma diikuti oleh Liverpool dan Milan. Ada Arsenal dan Lyon juga yang akan ikut serta.

Menurut laporan Sportbible, setiap tim akan memainkan dua pertandingan sebagai bagian dari babak grup. Namun, dua klub asal Inggris tidak akan saling berhadapan.

Turnamen ini sendiri nantinya akan menggunakan aturan yang sedikit berbeda dibandingkan aturan biasanya.

2 dari 3 halaman

Aturan Dubai Super Cup

Aturan Dubai Super Cup

Eddie Nketiah merayakan golnya di laga Arsenal vs Brighton, Carabao Cup 2022/23 (c) AP Photo

Berikut aturan-aturan yang dipakai di Dubai Super Cup:

  • Tiga poin akan diberikan kepada pemenang setiap pertandingan.
  • Namun, ada sedikit perubahan pada sistem undian tradisional, dengan kedua tim masing-masing menerima dua poin.
  • Apapun hasil akhir dari setiap pertandingan, adu penalti akan dilakukan. Pemenang adu penalti menerima poin tambahan, yang berarti ada maksimal empat poin yang ditawarkan di masing-masing dari dua pertandingan grup.
  • Tidak akan ada final keseluruhan. Pemenang babak penyisihan grup dinyatakan sebagai pemenang Dubai Super Cup.
  • Semua pertandingan akan dimainkan di Stadion Al-Maktoum yang berkapasitas 15.000 orang.