Festival Ramadan 2021: KLY Persembahkan 'Piring Kebersamaan' yang Berhadiah Jutaan Rupiah

Festival Ramadan 2021: KLY Persembahkan 'Piring Kebersamaan' yang Berhadiah Jutaan Rupiah
KLY Persembahkan Piring Kebersamaan yang Berhadiah Total Jutaan Rupiah. (c) KLY

Bola.net - Tinggal menunggu beberapa hari lagi, bulan yang dinanti-nanti oleh umat Muslim di seluruh dunia ini akan segera datang. Dan seperti Ramadan di tahun-tahun sebelumnya, KapanLagi Youniverse (KLY) punya beragam acara untuk menemani Bolaneters menjalankan ibadah puasa. Salah satunya adalah Piring Kebersamaan.

Piring Kebersamaan adalah salah satu dari rangkaian program Festival Ramadan dari KLY. Piring Kebersamaan terdiri dari rangkaian 2 event yang dilakukan dalam bentuk live streaming.

Event tersebut di antaranya, KapanLagi Buka Bareng yang akan digelar pada tanggal 16, 23, dan 30 April 2021 dan Pingin Sahuran pada tanggal 17 April 2021.

Piring Kebersamaan adalah salah satu dari rangkaian program festival ramadan dari KLY. Piring Kebersamaan terdiri dari rangkaian 3 (tiga) event yang di lakukan dalam bentuk live streaming :

  • KapanLagi Buka Bareng (16, 23, 30 April 2021)
  • Pingin Sahuran (17 April 2021)

1. Banyak Pengisi Acara

Program-program di Piring Kebersamaan akan menghadirkan Coki Pardede dan Tretan Muslim, Habib Husein Ja’far, Pamungkas dan pengisi acara menarik lainnya.

Berbeda dari program Ramadan KLY sebelumnya, tahun ini selain menyajikan hiburan, KLY melalui Piring Kebersamaan, ingin mengajak audiens untuk berbagi berkah dan kebahagiaan kepada sesama dengan memberikan 500 bungkus makanan berbuka tiap minggunya.

2. Bagikan Makanan Olahan Chef

Makanan yang didonasikan ini adalah makanan hasil olahan chef yang mengisi sesi masak pada event KapanLagi Buka Bareng dengan menu makanan yang telah dipilih oleh audiens sebelumnya.

Sambut bulan penuh berkah di Piring Kebersamaan dan dapatkan kesempatan memenangkan hadiah total jutaan rupiah dengan mendaftarkan diri kamu di piringkebersamaan.com