EMTEK Peduli Corona Salurkan APD ke Jawa Tengah dan Jambi

EMTEK Peduli Corona Salurkan APD ke Jawa Tengah dan Jambi
RS POLRI Kramat Jati Menerima Bantuan Berupa APD Dari EMTEK Peduli Corona (c) EMTEK

Bola.net - EMTEK Peduli Corona kembali menyalurkan bantuan dari pemirsa Indosiar, SCTV, pengguna Bukalapak dan juga pembaca Liputan6.com untuk membantu pengentasan pandemi virus corona. Melalui Yayasan Amal Peduli Kasih, EMTEK Peduli Corona kembali mendistribusikan alat perlindungan diri ke Jawa Tengah dan Jambi.

Hingga hari Senin, (4/5/2020) EMTEK Peduli Corona mendistribusikan alat perlindungan diri ke beberapa RS di Lampung, Banten, dan NTT. Pada hari Selasa (5/5/2020) proses pendistribusian APD ini melebar ke Jambi dan Jawa Tengah.

Kiriman APD EMTEK Peduli Corona telah tiba di RSUD Bendan Pekalongan dan RSUD Bagas Waras Klaten. Setiap rumah sakit mendapatkan bantuan berupa 100 hazmat, 500 masker bedah, dan juga 80 masker N95.

Selain ke Jawa Tengah, EMTEK Peduli Corona juga menyalurkan APD ke Jambi, tepatnya ke RS St.THeresia Jambi. Namun pengiriman APD ini diperkirakan baru tiba di Jambi pada hari Rabu (6/5) besok.

1 dari 2 halaman

Lanjutkan Di Jabodetabek

Selain melebarkan area pendistribusian APD, EMTEK Peduli Corona juga masih aktif mendistribusikan APD ke Rumah Sakit yang membutuhkan di kawasan Jabodetabek.

Di Jakarta, RS Fatmawati dan RS POLRI Kramat Jati menerima 150 hazmat, 150 safety google, 150 face shield, 150 foot cover, 1,500 masker bedah, 1,500 safety gloves serta 500 masker non medis.

Sementara RS Brimob Kelapa Dua dan RS Harapan Kita menerima 100 hazmat, 100 safety google, 100 faceshield, 100 footcover, 1,000 masker bedah, 1,000 safety gloves serta 500 masker non medis.

2 dari 2 halaman

Butuh Bantuan Bolaneters

EMTEK tidak bisa sendirian untuk membantu pengentasan pandemi virus corona ini. Untuk itu EMTEK mengajak Bolaneters untuk turut berpartisipasi dalam membantu para pejuang medis kita yang tengah mencoba menghentikan pandemi ini.

Caranya cukup mudah, Boalneters bisa mengirimkan donasi kalian melalui beberapa rekening, antara lain: BCA (500.557.2000) – SCTV, BCA (162.633.8888), BRI (0376.01.001220.30.7), Mandiri (122.00.5578.2000) – Indosiar serta BNI (233.455.60000). Alternatif donasi dapat juga disampaikan melalui platform aplikasi Bukalapak di Serbu Seru Bukalapak.

Semoga dengan bantuan Bolaneters sekalian melalui Emtek Peduli Corona, pandemi virus corona di Indonesia ini bisa segera berakhir.

(EMTEK)