
Bola.net - Kata-kata motivasi Merry Riana bisa menjadi semangat tersendiri menghadapi kehidupan. Tak hanya terkenal dengan kata-katanya, Merry juga memberi motivasi melalui kisah kehidupannya. Merrry sukses jadi pengusaha andal pada usia yang masih tergolong sangat muda. Wajar tentunya Merry menjadi panutan banyak orang.
Cerita kehidupan Merry jadi inspirasi baik dalam kehidupan pekerjaan, bisnis maupun kehidupan sehari-hari. Bahkan cerita suksesnya itu pernah dijadikan buku biografi berjudul 'Merry Riana: Mimpi Sejuta Dolar', dan diangkat dalam layar lebar yang rilis pada 2014. Film tersebut banyak atensi publik lantaran menginspirasi.
Wanita kelahiran 28 Mei 1980 itu merupakan sosok yang tangguh dan pekerja keras. Berkat kegigihannya, Merry kini menjadi wanita yang sukses. Cerita hidup, perjalanan karier hingga perjuangannya bertahan hidup, banyak ia bagikan untuk motivasi. Banyak kata-kata motivasi yang keluar dari Merry, yang mendorong seseorang menjadi sukses.
Advertisement
Banyak kata-kata motivasi dari Merry yang juga bisa membuatmu semangat dalam menjalani hidup. Berikut ini kumpulan kata-kata motivasi dari Merry Riana, seperti yang dikutip dari Iphincow, Jumat (12/6/2020).
Kumpulan Kata-kata Motivasi Merry Riana
1. "Ambil waktu untuk merencanakan, tetapi jika tiba waktunya untuk bertindak berhenti berpikir dan maju terus."
2. "Dari hati jadi aksi, dari hati turun ke kaki. Cita-cita jangan hanya disimpan di dalam pikiran, tapi harus diwujudkan dan diperjuangkan."
3. "Penghalang terbesar untuk meraih kesuksesan adalah ketakutan untuk menghadapi kegagalan."
4. "Berhati-hatilah dalam perkataan atau perbuatan. Jika salah, itu bisa menyebabkan orang lain terluka. Bagaikan sebuah paku yang menancap pada kayu, walaupun dicabut bekasnya akan tetap ada."
5. "Sabar ketika di-bully itu pahit rasanya. Tapi, kadang yang pahit itu justru yang bisa menyembuhkan luka."
6. "Jangan berhenti melakukan hal-hal yang membuat pasanganmu jatuh cinta denganmu pada awalnya."
7. "Tidak mungkin kita akan kehilangan harapan karena harapan terakhir kita adalah Dia."
8. "Zaman sekarang banyak handphone yang mahal dan canggih. Tapi, alat komunikasi yang paling ampuh tetaplah doa."
9. "Tujuan hidup kita sebagai manusia adalah untuk mencintai, cintailah Sang Pencipta dan cintailah sesama di sekitar kita."
10. "Jadilah pensil yang bisa menuliskan cerita bahagia, jadilah penghapus yang bisa menghilangkan kisah sedih."
11. "Bila kamu mengabaikan restu orang tuamu, pasti kamu tak akan bahagia walau mungkin mimpimu terwujud."
Kumpulan Kata-kata Motivasi Merry Riana
12. "Garis batas antara kegagalan dan kesuksesan sangatlah tipis. Jangan menyerah."
13. "Bicaralah seperlunya saja, semakin banyak bicara yang tidak perlu semakin banyak celah untuk salah dalam berkata-kata."
14. "Hanya orang optimistis yang akan bisa melihat bahwa ada kesempatan di balik kegagalan."
15. "Setiap kegagalan membawa satu benih kesuksesan."
16. "Yang penting bukan di mana kita sekarang, tapi di mana kita ingin berada."
17. "Kecantikan yang sebenarnya bukanlah cantik mukanya, tapi cantik pikirannya, cantik hatinya dan cantik jiwanya."
18. "Kalau ingin hidup dengan tenang mulailah hari dengan doa."
19. "Janganlah mendiskusikan hal penting ketika perutmu kosong, biasanya akan lebih sulit untuk fokus ketika kamu lapar."
20. "Di dalam kesulitan yang amat sangat menyempitkan hati kita, ingatlah bahwa masih ada yang lebih menderita daripada kita."
21. "Jangan takut, sebenarnya kamu tidak pernah berjalan sendiri. Selalu ada Dia yang menuntunmu."
22. "Kalau kamu merasa kondisi hidupmu tidak nyaman, mungkin itu artinya kamu sedang bertumbuh."
Kumpulan Kata-kata Motivasi Merry Riana
23. "Mengelola sebuah bisnis sama seperti mengendarai sepeda, kalau kita terlalu lama berhenti mengayuhnya kita akan jatuh."
24. "Jika kita membalas kemarahan dengan kemarahan, bukankah kita tidak lebih dari sebuah cermin keburukan saja?"
25. "Kadang, hal yang paling Anda takutkan adalah hal yang Anda butuhkan."
26. "Kadang, situasi di lapangan tidak sesuai dengan teori di dalam buku. Di sinilah pengalaman akan berperan besar."
27. "Jangan bersedih, kesusahan bukanlah sesuatu yang abadi. Mari tersenyum, lepaskan beban di hati."
28. "Hidup ini sangat berharga, tidak perlu berkeluh kesah."
29. "Apa pun yang terjadi, terima dengan jiwa besar. Jika kita memang ingin mengubah keadaan itu, ubahlah dengan cara yang positif."
30. "Hidup yang penuh kebahagiaan tidak akan terjadi begitu saja, dibutuhkan banyak doa, kerendahan hati, pengorbanan, dan cinta."
31. "Kekesalan bukan untuk diratapi, tetapi panggilan jiwa untuk Anda introspeksi dan memperbaiki diri serta berbuat lebih baik lagi."
32. "Berusahalah untuk mengungkapkan apa yang kita rasakan, jika memang menyakitkan keluarkan bukan dipendam."
33. "Belajarlah kegagalan hari ini adalah pembelajaran agar kita tidak sombong dan menang esok."
Kumpulan Kata-kata Motivasi Merry Riana
34. "Belum tentu setiap hari adalah hari yang baik, tapi pasti ada sesuatu yang baik dalam setiap harinya."
35. "Bergaul lah dengan para pemenang karena pemenang memberi pengaruh baik kepada Anda sedangkan pecundang dapat meracuni Anda."
36. "Belajarlah untuk selalu melihat hikmah dan kemungkinan cemerlang di dalam segelap-gelapnya keadaan."
37. "Bekerja bukan hanya untuk mencari materi. Bekerja adalah bermanfaat bagi orang banyak."
38. "Sesuatu yang kita hadapi tidak selalu bisa diubah. Namun, kita tidak bisa mengubah sesuatu sampai kita menghadapinya."
39. "Bagaikan sebuah batangan emas yang dibungkus sehelai kertas koran, begitulah biasanya sebuah kesuksesan dibungkus sebuah kegagalan."
40. "Belajarlah mencintai hatimu karena itulah cara terbaik mengendalikan dirimu."
41. "Bahagia itu bukan sebuah pencapaian, namun suatu kesadaran. Sadar bahwa dirimu berarti dan dibutuhkan oleh hidup ini."
42. "Apa yang sudah diberikan oleh Tuhan, sebaiknya kita nikmati saja dan alangkah baiknya kalau kita bisa lebih mensyukurinya lagi."
43. "Orang baik selalu saja ada cobaannya. Maka dari itu bersabarlah agar suatu saat nanti Anda pun bisa memetik hasilnya."
44. "Apa yang diperlukan agar bisa menjadi seorang juara? Keinginan, dedikasi tekad yang kuat konsentrasi kemauan untuk menang."
45. "Anda bisa mencintai orang lain tanpa memimpin mereka, tetapi Anda tidak bisa memimpin orang lain, tanpa mencintai mereka."
Kumpulan Kata-kata Motivasi Merry Riana
46. "Perbedaan hadir bukan untuk diperdebatkan. Namun, perbedaan ada untuk saling melengkapi dan menyatukan."
47. "Jadilah dirimu yang terbaik, demi orang yang kamu cintai."
48. "Milikilah mimpi yang nyata, buatlah rencana yang nyata, ambil tindakan yang nyata, maka keberhasilanmu akan menjadi nyata."
49. "Jadilah dirimu sendiri yang sebenarnya, yang unik, yang jujur, yang rendah hati, yang bahagia."
50. "Kepala yang penuh pengetahuan tidak akan lebih hebat daripada hati yang penuh iman."
51. "Berbelanja memang diperbolehkan, tetapi masa depan juga harus diperhatikan."
52. "Mengubah diri menjadi lebih baik adalah salah satu tujuan kita di dalam hidup ini."
53. "Yang paling penting bukan hanya bagaimana kita memulainya, tapi bagaimana kita menyelesaikannya."
54. "Minta maaf tidak selalu berarti kita salah. Itu bisa berarti kita lebih menghargai cinta dan persahabatan di atas ego kita."
55. "Kebahagiaan: Bebaskan hati dari kebencian. Bebaskan pikiran dari kekhawatiran. Hidup sederhana. Perbanyak memberi. Kurangi Ego."
56. "Perlihatkan kemampuan kita, bukan hanya lewat kata-kata dan janji-janji saja, tapi juga melalui hasil tindakan nyata.
Disadur dari: Bolacom (Faozan Tri Nugroho, Aning Jati) | Dipublikasi: 12 Juni 2020
Video: Cara Mencuci Tangan Anjuran WHO untuk Cegah Virus Corona
Advertisement
Berita Terkait
-
Lain Lain 11 Juni 2020 16:00
Bikin Ngakak, Inilah Deretan Kata-kata Mutiara Lucu yang Menggelitik
-
Lain Lain 11 Juni 2020 15:47
Yuk Bunda, Coba 5 Ide Kreasi Masakan Kentang yang Bikin Ketagihan
-
Lain Lain 11 Juni 2020 15:35
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...